4 Cara Memilih Produk Skincare Secara Online di Tengah Masa Covid-19

4 Cara Memilih Produk Skincare Secara Online di Tengah Masa Covid-19

Meningkatnya pembelian produk skincare selama pandemi Covid-19 termasuk salah satu dampak dari perubahan perilaku masyarakat. Antisipasi ini terbilang cepat diterima karena transaksi virtual sudah lama dipraktikan oleh sebagian besar orang. Jadi, Anda tak perlu cemas akan tertular virus dari orang lain.

Kendati begitu, Anda harus cermat sebelum melakukan pembayaran. Apalagi Anda tak bisa memeriksanya secara langsung. Berikut ini merupakan cara mudah menemukan produk perawatan yang tepat secara online saat wabah virus Corona berlangsung.

  • Periksa ulasan atau testimoni konsumen

Baru kali pertama membeli produk perawatan secara online? Untuk meyakinkan diri, periksa ulasan atau testimoni yang ditinggalkan pembeli di toko tersebut. Di beberapa marketplace, ulasan terbaik dengan rating tertinggi biasanya ditempatkan di posisi teratas.

Selain memeriksa kepuasan konsumen, ulasan juga membantu Anda menilai layanan yang diberikan pihak penjual. Ini merupakan langkah simpel yang akan mencegah Anda dari kemungkinan terburuk, misalnya saja penipuan.

  • Cari foto produk yang mendetail

Karena tak bisa memeriksa langsung, foto produk menjadi media yang paling diandalkan untuk pengamatan. Carilah toko online yang mengunggah foto-foto beresolusi tinggi dan mendetail. Akan lebih baik kalau mereka mencantumkan kelebihan dan fungsi dari produk atau bahan-bahan yang terkandung di dalamnya.

Sebagai contoh, produk perawatan untuk kulit wajah biasanya diformulasikan khusus berdasarkan jenis kulit. Maka pastikan produk yang Anda pilih tersedia untuk kulit kering, berminyak, dan normal supaya Anda tak salah memilih sesuai dengan jenis kulit Anda.

  • Simak ulasan dari beauty blogger/vlogger

Langkah berikutnya yang bisa membantu Anda menemukan produk perawatan terbaik adalah menyimak ulasan dari beauty blogger atau vlogger. Cukup mudah menemukan sumber-sumber terpercaya, sebab sebagian besar konten mereka diunggah di platform online.

Jangan lupa perhatikan jenis kulit dari blogger atau vlogger yang Anda simak. Peluang untuk mendapatkan produk yang bagus akan semakin besar kalau mereka paham akan kriteria, bahan, hingga pemakaiannya terhadap kulit wajah.

  • Mengetahui orisinalitas produk perawatan

Salah satu hal yang kerap dikhawatirkan orang-orang saat membeli barang secara online adalah keasliannya. Sebaiknya Anda membeli produk asli dari toko resmi atau trusted store. Jika membelinya dari toko barang KW, ada kemungkinan produknya ilegal.

Harga produk asli memang lebih mahal dibandingkan yang KW, tetapi kualitasnya tak akan mengecewakan. Hal ini berlaku juga saat Anda membeli via reseller atau dropshipper. Pastikan mereka tetap menjual produk asli yang legal.

Sedang mencari penyedia produk perawatan terpercaya untuk menjaga kulit wajah selama masa pandemi? ERHA menyediakan aneka produk skincare untuk kulit dan tubuh yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan kulit Anda. Lengkapi juga kebutuhan tubuh dan kulit Anda dengan vitamin dan supplement Skincore, Zincore, serta C-Immune Injection & B-Energetic Injection. Selain bisa menjaga penampilan, produk ERHA tersebut juga membantu Anda untuk menangkal virus jahat dan meningkatkan imun tubuh. Untuk memesannya pun terbilang mudah, Anda hanya perlu mengunjungi tautan bit.ly/ERHAdirumahaja. Anda bisa membeli produk dan juga berkonsultasi dengan dokter secara online.

Related posts